The Sukolilo Residences Ajak Konsumen Lakukan Tur Virtual

THE SUKOLILO RESIDENCES AJAK KONSUMEN LAKUKAN TUR VIRTUAL

Jika pemasaran apartemen selama ini dilakukan dengan menggunakan maket dan showroom unit. The Sukolilo Residences mencoba memperkenalkan strategi pemasaran baru kepada konsumen yakni  dengan menggunakan tur virtual reality (VR).

Caranya cukup mudah, para konsumen hanya langsung mendownload ‘ The Sukolilo Residences ‘ yang terdapat di Play Store atau OS di Smartphone Anda . Dari situ para konsumen akan diajak untuk melakukan tur virtual dan menjelajah lebih dalam tentang The Sukolilo Residences mulai dari tipe, peta lokasi, fasilitas, e brosur serta info dan kontak dari the Sukolilo Residences.

Direktur , PT Diparanu Rucitra , Yandi Bagus Tedja mengatakan bahwa pemasaran apartemen menggunakan maket dan showroom unit memang sudah biasa dilakukan, hanya saja kedua jenis media pemasaran ini memiliki keterbatasan. Maket memiliki ukuran kecil sementara showroom unit tidak bisa bawa secara fleksibel karena biasa dibuat di kantor pemasaran saja.

“ Melihat hal ini tentu menginspirasi kami untuk membuat model apartemen dengan skala asli yang bisa diakses dengan secara Virtual.Teknologi Virtual Reality yang digunakannya dapat menjadi media pemasaran dan memudahkan calon pembeli apartemen membayangkan interior apartemen meskipun tidak di kantor pemasaran,” jelasnya.

Secara teknis, pemakaian aplikasi teknologi Virtual Reality (VR) bisa diakses melalui layar smartphone para konsumen. Dengan perangkat ini akan memungkinkan konsumen merasakan area-area apartemen secara real, termasuk ruangan-ruangan umum seperti pintu masuk, ruang tamu, kamar, dan perabot apa saja yang telah dipersiapkan The Sukolilo Residences untuk para konsumennya.

“Di Indonesia masih sangat jarang menggunakan VR untuk kebutuhan bisnis terutama di bidang properti, aplikasi yang digunakan dapat berputar 360 derajat sehingga pengguna dapat melihat keseluruhan isi ruangan ketika berjalan memutar,” pungkasnya.